ERASTORI.COM – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), awasi proses pendaftaran bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bolsel, Arsalan Makalalag bersama Hartina S. Badu, yang dilaksanakan di Kantor KPU Bolsel, pada Pukul 17.28 Wita, Kamis, 28 Agustus 2024.
Hasil pantauan media, Ketua Bawaslu Bolsel Wira Bidjuni didampingi Pimpinan Bawaslu Hirsan Mohammad, Koordinator Sekretariat Verawaty Kaawoan beserta staf hadir langsung memantau proses pendaftaran, hari ketiga.
Saat diwawancara awak media, Ketua Bawaslu menuturkan, bahwa kehadiran pihaknya di KPU, bertujuan memastikan partai politik yang mengusung calon telah memenuhi segala persyaratan sesuai aturan yang berlaku.
“Sejak tiga hari terakhir, Alhamdulillah sudah ada beberapa pasangan calon yang resmi mendaftarkan diri untuk Pilkada 2024,” ucap Wira.
Selain memantau pendaftaran, Bawaslu Bolsel juga menyoroti pentingnya menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) serta aparat desa dalam proses Pilkada.
Wira menegaskan tidak boleh ada keterlibatan pihak-pihak tersebut dalam upaya pemenangan salah satu calon.
“Tidak ada ruang bagi ASN maupun aparat desa untuk ikut terlibat dalam politik praktis,” tutupnya tegas.
Dengan pengawasan yang ketat dari Bawaslu, diharapkan proses Pilkada di Bolsel dapat berjalan sesuai prinsip demokrasi, jujur, dan adil.
“Jika ditemukan ada pelanggaran, kami akan membuat rekomendasi demi terciptanya, kesuksesan penyelenggaraan Pilkada serentak tahun 2024,” tegasnya.
Lebih jauh, Wira menyampaikan, keberadaan pengawas partisipatif pada setiap penyelenggaraan pemilihan umum sangatlah penting.
“Terlebih dalam proses pendaftaran bakal calon peserta Pilkada serentak 2024, yang sangat berpotensi terjadinya pelanggaran pemilu,” pungkasnya.
Untuk diketahui, bakal calon pasangan Bupati dan Wabup Arsalan Makalalag dan Hartina S. Badu disambut oleh Sekretaris KPU Bolaang Mongondow Selatan Rifton A.J Tulangow beserta para Kasubag dan diterima langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan Stanly E. Kakunsi bersama Anggota Fijey Bumulo, Marlia Lumali, Liswan Lumali dan Syaiful Tontoli.
Selanjutnya dilakukan verifikasi dokumen yang kemudian dari hasil pemeriksaan tersebut dinyatakan dokumen Bakal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan atas nama Selatan Arsalan Makalalag dan Hartina S. Badu dinyatakan lengkap dan benar dan akan diberikan surat pengantar pemeriksaan.
KPU Bolsel telah menutup secara resmi rangkaian kegiatan penerimaan pendaftaran bakal calon pasangan Bupati dan Wabup Bolsel pada Pukul 23.59 wita. Karena sebelum sudah ada bakal calon pasangan Bupati dan Wabup Bolsel, Iskandar Kamaru bersama Deddy Abdul Hamid telah memenuhi persyaratan berkas, maka KPU Bolsel tetapkan, Pilkada Bolsel 2024 diikuti oleh 2 pasangan calon. ***